Tips Sewa Mesin Fotocopy untuk Usaha

Tips Sewa Mesin Fotocopy untuk Usaha - Banyaknya permintaan masyarakat untuk memfotocopy beragam dokumen menjadi peluang usaha tersendiri yang keuntungannya cukup menjanjikan. Bahkan sekarang calon pebisnis jasa fotocopy semakin diberi kemudahan untuk memulai bisnisnya itu dengan cara menyewa mesin fotocopy tanpa harus membelinya dulu. Namun, Anda jangan langsung tergiur dengan tawaran tersebut, sewa mesin fotocopy untuk usaha selain memudahkan dapat pula menyulitkan di akhir periode perjanjian.

Ada baiknya Anda mengenali beberapa cara menyewa mesin fotocopy yang diajukan oleh mitra bisnis Anda nantinya. Contoh sistem sewa mesin fotocopy untuk usaha yang sering dilakukan biasanya ada dua, yaitu sistem sewa mesin fotocopy dengan mengangsur biaya sewa selama sebulan dan sistem sewa mesin fotocopy bagi hasil.
Pertama untuk sistem sewa mesin fotocopy dengan angsuran per bulan artinya Anda akan dipinjamkan 1 buah unit mesin fotocopy dengan syarat Anda harus membayar tiap bulan pada pihak yang menyewakan. Harga sewanya berkisar antara 1.500.000 sampai 2.000.000 rupiah tiap bulannya.

harga sewa mesin fotocopy untuk usaha,sewa mesin fotocopy untuk kantor,sewa mesin fotocopy astra graphia,sewa mesin fotocopy karawang murah,harga sewa mesin fotocopy xerox,

Harga Sewa Mesin Fotocopy Xerox Murah


Sistem sewa mesin fotocopy kedua adalah sistem bagi hasil. Sistem ini lebih fleksibel dijalankan karena pihak yang menyewakan mesin fotocopy tersebut tidak memberikan syarat minimal jumlah uang sewa perbulannya. Namun ditentukan dari besarnya jumlah penghasilan bisnis fotocopy Anda per bulan. Sistem tersebut membutuhkan saling pengertian dari kedua belah pihak karena ada besarnya prosentase keuntungan yang harus ditentukan terlebih dahulu.

Berikut ini tips yang bisa dilakukan sebelum memutuskan sewa mesin fotocopy untuk usaha, antara lain:

1) Sewa mesin fotocopy yang ditawarkan
Tidak semua mitra bisnis Anda akan terbuka menerangkan sistem sewa mesin foto copynya, maka tanyakan hal tersebut dengan detil agar Anda tidak merasa dirugikan kedepannya.

2) Fasilitas apa saja yang ditawarkan
Tips dan cara menyewa mesin fotocopy selanjutnya adalah biasanya mitra yang menawarkan untuk menyewakan mesin foto copynya juga memberikan fasilitas tambahan seperti servis mesin fotocopy gratis, menyediakan sparepart mesin dan membantu merawat mesin fotocopy. Fasilitas tersebut adalah hak Anda maka pastikan mitra tersebut menaruh poin fasilitas pada perjanjian kontrak sewa.

3) Untung dan Rugi
Meski risiko yang diambil lebih kecil dibandingkan membeli mesin fotocopy sendiri, Anda perlu menghitung berapa besar keuntungan bersih setelah membaginya dengan mitra Anda. Jika keuntungannya tidak seberapa, ada baiknya Anda memilih opsi lain untuk memulai bisnis jasa mesin fotocopy ini.

4) Pilih orang yang dapat dipercaya sebagai mitra Anda
Jika Anda memutuskan untuk memulai bisnis dengan sewa mesin fotocopy, maka pilihlah mitra yang bisa dipercaya. Apalagi jangka waktu penyewaan minimal satu tahun bahkan bisa lebih. Anda dapat bertanya pada penyewa sebelum Anda.

Itulah tips yang bisa dicoba jika akan sewa mesin fotocopy untuk usaha. Meski tidak semua orang yang memulai bisnis ini menyarankan untuk menyewa mesin fotocopy karena kerugiannya juga ada. Misalnya dengan perhitungan 350 rupiah harga modal dihitung perlembarnya untuk disisihkan sebagai sewa mesin fotocopy seharga 1,7 juta rupiah, Anda rugi 200 rupiah karena biasanya harga per lembar fotocopy hanya 150 rupiah. Baca Juga : 4 Mesin Fotocopy Portable Xerox Murah dan Berkualitas, Semoga Bermanfaat.

Previous
Next Post »